Perusahaan Software ERP Yang Ada Di Indonesia Yang Perlu Anda Ketahui

Enterprise Resource Planning (ERP) adalah sebuah aplikasi atau software manajemen bisnis yang fungsinya adalah untuk memudahkan pengelolaan bisnis secara terintegrasi. Dengan fungsi dan kelebihan yang dimiliki software ERP ini, banyak perusahaan yang mulai melihat software ERP sebagai bagian penting dari suatu perusahaan.



Software ERP mampu mengintegrasikan berbagai sistem informasi di dalam satu perusahaan dan mampu menyediakan informasi secara real time mengenai proses bisnis perusahaan seperti produksi, order processing, inventory management dan lain sebagainya.

Software ERP biasa digunakan untuk mengelola status komitmen bisnis yang dibuat misalnya seperti customer orders, purchase orders dan juga employee payroll. Dengan ERP data yang dimiliki perusahaan dari berbagai departemen dapat dimasukan ke dalam satu sistem.

Dengan banyaknya kelebihan serta keuntungan dan manfaat yang diberikan software ERP, wajar saja jika banyak perusahaan yang menggunakan software ini sebagai pendukung pergerakan bisnis mereka. Berikut beberapa perusahaan software ERP terbaik yang ada :

PT Zahir Internasional merupakan salah satu perusahaan pembuat dan pengembang software ERP yang bernama Zahir Accounting. PT. Zahir Internasional didirikan oleh anak bangsa Indonesia sejak tahun 1996. Sejak pertama didirikan, software Zahir Accounting terus berkembang yang dikembangkan oleh para ahli berpengalaman untuk membangun sebuah sistem bisnis yang dapat memenuhi kebutuhan bisnis Anda.

PT Orlansoft Data System adalah sebuah perusahaan software ERP dengan pelanggan yang bergerak dalam bidang perdanganan/distribusi, mannufaktur dan jasa di seluruh Indonesia. Orlansoft memiliki komitmen dalam membangun sebuah software ERP yang mensistemasi dan mengintegrasi proses bisnis yang dapat membantu perusahaan dalam mengoptimalkan sumber daya perusahaan di seluruh entitas.

MyERP, salah satu perusahaan IT yang berkembang pesat di bidang bisnis software akuntansi dan manajemen untuk perusahaan kelas menegah dan atas. Software yang dibuat telah mencakup berbaga macam kebutuhan bisnis termasuk akuntansi, manajemen hubungan pelanggan, kontak, sumber daya manusia, manajemen gudang dan produk – produk khusus untuk industri tertentu.

Selain software buatan Indonesia, ada juga software dari luar yang mulai menyebar ke indonesia seperti

SAP Business One memberikan solusi yang terjangkau dan menyeluruh agar Anda dapat mengelola keseluruhan bisnis Anda mulai dari hubungan penjualan dan pelanggan hingga operasi finansial dan operasi. Dengan SAP Business One, usaha Anda dapat memperlancar operasi, bertindak sesuai informasi yang tepat waktu dan lengkap serta mempercepat pertumbuhan bisnis yang menguntungkan.


Acumatica Cloud ERP menghadirkan teknologi cloud dan mobile yang dapat disesuaikan sehingga menungkinkan tampilan bisnis real time yang lengkap kapan saja dan dimana saja. Dengan jaringan partner Acumatica yang ada di seluruh dunia, Acumatica menyediakan rangkaian lengkap aplikasi manajemen bisnis terpadi termasuk financials, distribution, manufacturing, project accounting dan juga CRM.

Comments

Popular posts from this blog

Tips Proses Stock Control Dengan Sistem Inventory Anda

Komponen Sistem Informasi Perusahaan Yang Wajib Di Miliki

3 Jenis Laporan Keuangan Mendasar Dalam Sebuah Bisnis